Efek Pemeriksaan USG Untuk Janin


https://www.dokteranak.web.id/artikelApabila osilasi amplitudo tekanan gelombang ultrasonik tidak terlalu besar, diameter inti-inti gas relatif stabil dan tidak mengalami kolaps. Fenomena ini disebut stable cavitation.

Osilasi yang terjadi pada inti-inti gas dapat menimbulkan gelombang mikro (microstreaming) yang dipancarkan dengan kecepatan tinggi ke medium sekitarnya dan menimbulkan panas.

Intensitas gelombang ultrasonik yang digunakan pada alat USG diagnostik yang dijual di pasaran jauh lebih kecil dibandingkan alat USG eksperimental.


Pemeriksaan dengan USG komersial dilakukan dilakukan dengan cara scanning,  yaitu menggeser-geser transduser, sehingga intensitas gelombang ultrasonik yang diterima oleh jaringan menjadi kecil.

 
BACA:  Diagnosa Kehamilan Dengan Gelombang Ultrasonik

Pada kehamilan trimester I, struktur jaringan embrio belum berisi tulang, sehinnga efek termal yang ditimbulkan oleh gelombang ultrasonik tidak signifikan. Jaringan embrio atau janin tidak berisi gas, sehingga praktis tidak mengalami fenomena kavitasi.

Dari penelitian epidemioligik pada manusia dan penelitian  in vivo pada mamalia tidak pernah terbukti bahwa pemeriksaan dengan USG diagnostik komersial dapat menyebabkan cacat bawaan atau kematian janin.

Hal yang perlu diwaspadai adalah pemeriksaan Doppler, di mana pemeriksaan tidak dilakukan dengan cara scanning dan intensitas gelombang ultrasonik yang di gunakan lebih besar dari alat USG diagnostik.

BACA:  20 Indikasi Pemeriksaan USG Pada Kehamilan Trimester I

Pemeriksaan Doppler pada kehamilan trimester I (terutama transMiss V) sebaiknya dihindari, atau dikerjakan secara hati-hati apabila pemeriksaan tersebut dianggap mempunyai manfaat yang lebih besar dibandingkan dengan risikonya.

Pada prinsipnya pemeriksaan USG dalam kehamilan sebaiknya hanya dikerjakan bila ada indikasi yang jelas; dengan menggunakan intensitas (power) yang serendah mungkin dan dalam waktu yang sesingkat mungkin, sejauh hasil pemeriksaan dapat diperoleh dengan cukup memuaskan (ALARA, as low as reasonably achievable).

JANGAN LEWATKAN